You Are Here: Home » Minuman » Resep Teh Telur Madu

teh telur madu
Setelah beberapa kali saya berbagi resep-resep makanan, kali ini saya akan membagikan Resep Teh Telur Madu untuk anda. Dari namanya saja anda pasti sudah bisa menebak bahwa Teh Telur Madu ini sangat kaya akan manfaat teh, manfaat telur, dan manfaat madu bagi anda, maka tidak ada salahnya anda mencatat resep berikut ini sebagai referensi resep minuman anda.

Bahan :
2 kantong bungkus teh celup.
2 butir telur ayam/bebek (ambil kuningnya aja)
2 1/2 sendok gula pasir/sesuai selera.
2 sendok madu
bubuk Cinnamon (Kayumanis) secukupnya

Cara Membuat Teh Telur Madu :
  • Seduh teh celup ke dalam air panas 200 cc biarkan hingga warnanya berubah menjadi pekat.
  • Kocok telur dan gula pasir dan madu hingga busanya mengembang.
  • Campurkan seduhan teh celup kedalam kocokkan telur.
  • Taburkan bubuk kayu manis. Sajikan selagi hangat.
Catatan : bisa juga ditambah dengan es batu.
Tags: Minuman

0 comments

Silahkan tinggalkan komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Featured Post

Resep Ayam Goreng ala Malaysia

Selamat Malam, hasil dari Resep Ayam Goreng ala Malaysia ini mungkin sreing anda jumpai di dalam serial kartun  Upin dan Ipin yang taya...