Kalio Ayam |
Bagi yang belum mengetahui, Kalio adalah sebutan untuk rendang yang setengah jadi alias setengah matang, kalau rendang biasanya berwarna coklat kehitaman maka kalio berwarna kecoklatan. Kali ini saya akan berbagi Resep Kalio Ayam kepada anda semua, selain berisi daging ayam,kalio juga bisa diisi daging sapi ataupun daging kambing sesuai selera anda, alasan saya berbagi Resep Kalio Ayam dikarenakan saya berpikir bahwa daging ayam bersifat lebih universal dan lebih diet friendly daripada daging hewan yang lain. Berikut resepnya:
BAHAN:
1 ekor ayam, potong 8 bagian
1 sdt garam dan 1 sdm air jeruk nipis
1 lembar daun kunyit
3 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 liter santan dari 2 butir kelapa
Haluskan:
16 cabai merah besar
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar, sangrai
2 cm jahe
3 cm kunyit, bakar
2 sdt garam
CARA MEMBUAT Resep Kalio Ayam:
1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar,
tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, masukkan daun kunyit, daun jeruk,
serai, dan lengkuas, masak sampai harum. Masukkan ayam, masak sampai ayam
berubah warna.
3. Masukkan santan, masak sampai ayam lunak, kuah mengental, dan berminyak,
angkat. Sajikan hangat.
4. Catatan: bila ayam telah habis dan masih tersisa kuahnya, tambahkan potongan
nangka muda yang telah direbus, irisan kol, dan kacang panjang. Masak hingga
sayuran lunak. Sayur ini dikenal sebagai kapau.
Untuk: 6 orang
0 comments