Selamat pagi ibu-ibu, pagi ini saya akan berbagi Resep Waffle Coklat Es Krim. Saat ini waffle sedang naik daun di restoran-restoran terkemuka ya. Teksturnya yang lembut, rasanya yang manis, dan cocok di pasangkan dengan es krim sepertinya sangat digemari oleh warga Indonesia. Nah, ibu-ibu pun bisa memasaknya sendiri di rumah untuk disajikan saat bersantai bersama keluarga. berikut resepnya.
Bahan untuk Biang:
3sdm tepung terigu
1sdt ragi instant
1/2sdt baking powder
2sdm gula pasir
5sdm air
Adonan Waffle Coklat:
2 butir telur
50gr gula pasir
100gr tepung terigu
2sdm coklat bubuk
1/2sdt baking powder
1/4sdt vanili bubuk
75ml santan kental matang
75ml air kelapa
50gr margarin, lelehkan
Pelengkap:
Vanilla ice cream dan coklat masak leleh.
Cara Membuat Waffle Coklat Es Krim:
Bahan untuk Biang:
3sdm tepung terigu
1sdt ragi instant
1/2sdt baking powder
2sdm gula pasir
5sdm air
Adonan Waffle Coklat:
2 butir telur
50gr gula pasir
100gr tepung terigu
2sdm coklat bubuk
1/2sdt baking powder
1/4sdt vanili bubuk
75ml santan kental matang
75ml air kelapa
50gr margarin, lelehkan
Pelengkap:
Vanilla ice cream dan coklat masak leleh.
Cara Membuat Waffle Coklat Es Krim:
- Biang: campur semua bahan menjadi satu, aduk rata dan istirahatkan selama 15 menit.
- Kocok telur bersama gula hingga mengembang, masukkan tepung terigu, coklat bubuk, baking powder, dan vanili bubuk, aduk rata.
- Masukkan biang, santan, dan air kelapa, aduk rata, tambahkan margarin cair, aduk rata, dan diamkan selama 30 menit.
- Panaskan cetakan waffle atau bentuk menurut selera, olesi dengan minyak, tuangkan adonan 3/4 penuh, tutup, panggang dengan api sedang hingga matang.
- Penyajian: tata waffle di pinggan, taruh vanilla ice cream di atasnya dan hias dengan coklat masak leleh.
0 comments