You Are Here: Home » daging , micelanous , Sayur , Soup » Resep Selat Solo

resep selat solo
Selamat hari minggu, Menurut saya Selat Solo merupakan masakan legendaris karena sudah terkenal sejak jaman raja-raja di Solo pada jaman penjajahan Belanda dahulu, dan sampai detik ini pun selat Solo ini masih lestari bahkan makin membudaya dengan modifikasi-modifikasi baru nya. Masakan ini menjadi salah satu idola kuliner di solo sampai sekarang tidak lengkap rasanya jika berkunjung ke kota Solo tanpa menikmati kuliner yang satu ini. Mari memasak.

Bahan:
500gr Daging sapi has dalam
5 butir Bwang merah, iris tipis
1 buah Tomat, iris tipis
2sdm Kecap manis
1sdm Kecap Inggris
1/4sdt Pala bubuk
Garam secukupnya
1ltr Air matang
3sdm Mentega untuk menumis

Bumbu Rendaman:
1/2sdt Bubuk pala
2sdm Kecap manis

Bahan Saus:
4 butir Telur rebus, belah, ambil bagian kuninganya, haluskan
1/2sdt Cuka masak
1/2sdt Mustard
Garam, Merica bubuk secukupnya
4sdt Gula pasir

Bahan Acar:
1 butir Telur rebus, belah, ambil bagian kuningnya, haluskan
50gr Ketimun, kupas, buang bijinya, potong korek api
50gr Wortel, kupas, potong korek api
2 butir Bwanag merah, Potong kasar
1sdt Cuka masak
1sdm Gula pasir
Garam, Merica bubuk secukupnya

Bahan Pelengkap:
50gr Buncis, ambil seratnya, potong 2 ruas jari, rebus (bubuhkan sedikit gula pada saat merebus)
75gr Wortel, kupas, potong 2 ruas jari, rebus (bubuhkan sedikit gula saat merebus)
200gr Kentang, iris jari, goreng
3 butir Telur rebus, belah tengah

Cara Membuat Selat Solo:

  • Rendam daging sapi dalam larutan perendam, diamkan selama 1 jam
  • Acar: campurkan semua bahan, aduk rata, diamkan
  • Panaskan wajan, masukkan mentega, tumis daging sapi sampai berubah warna, angkat, potong setebal 1 cm, sisihkan
  • Tumis, bawang merah dan tomat sampai layu, masukkan air, potongan daging sapi, kecap manis, kecap Inggris, dan pala bubuk, aduk rata. Masak hingga Daging sapi matang dan empuk.
  • Saus: campurkan semua bahan, aduk rata.
  • Penyajian, Masukkan bahan pelengkap, acar, saus, potongan daging sapi, terakhir guyur dengan sedikit kuah daging.



0 comments

Silahkan tinggalkan komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Featured Post

Resep Ayam Goreng ala Malaysia

Selamat Malam, hasil dari Resep Ayam Goreng ala Malaysia ini mungkin sreing anda jumpai di dalam serial kartun  Upin dan Ipin yang taya...