You Are Here: Home » Masakan Internasional , micelanous , Soup » Resep Sup Rame-Rame

BAHAN :
 Saus : 250 ml air
6 sdm gula pasir
150 ml kecap asin jepang
50 ml kecap manis
10 siung bawang putih cincang halus
 Isi :
 3 sdm minyak sayur
1,5 liter kaldu sapi
750 gram daging sapi haas luar yang diiris atau daging sukiyaki
 1 buah bawang bombay,
 iris 3 batang daun bawang potong
3 batang wortel potong-potong
5 lembar sawi putih potong-potong
 6 buah jamur shiitake, iris
300 gram tahu sutera, potong-potong
50 gram soun, rendam air hangat hingga lunak, tiriskan
6 butir telur
 CARA MEMBUAT :
 1 Saus : didihkan air bersama gula pasir, angkat dan dinginkan. Tambahkan kecap asin jepang, kecap manis dan bawang putih, aduk rata.
 2 Panaskan minyak sayur, masukkan kaldu, didihkan. Masukkan daging sapi, masak hingga berubah warna. 3 Masukkan bawang Bombay, daun bawang, wortel, sawi dan jamur shiitake. Masak hingga sayuran setengah matang kemudian masukkan tahu sutera dan soun. Masak sebentar lalu tambahkan telur. Wajan ditutup sambil dimasak sebentar kemudian angkat.
 Untuk : 6 orang

0 comments

Silahkan tinggalkan komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Featured Post

Resep Ayam Goreng ala Malaysia

Selamat Malam, hasil dari Resep Ayam Goreng ala Malaysia ini mungkin sreing anda jumpai di dalam serial kartun  Upin dan Ipin yang taya...